Boleh Nggak Sih Anak Tidur Sore? Ini Kata Ahli Tidur Anak yang Perlu Orang Tua Tahu

Ilustrasi anak tidur
Sumber :
  • Freepik

Lifestyle –Sebagian besar orang tua pasti familiar dengan momen ketika anak tiba-tiba terlelap di sofa saat sore hari di tengah menonton kartun, bermain, atau bahkan makan camilan. Bagi sebagian orang tua, tidur sore adalah hal yang menenangkan anak jadi tidak rewel, rumah lebih tenang. Tapi ada juga yang khawatir, “Nanti malam susah tidur lagi, nih.”

Waspadai 7 Tanda Ini, Bisa Jadi Anak Anda Sedang Merasa Diabaikan

Pertanyaannya apakah tidur sore itu memang baik untuk anak? Atau justru berisiko mengganggu siklus tidurnya?

Menurut direktur Center for Pediatric Sleep Disorders di Boston Children’s Hospital dan salah satu pakar tidur anak paling dikenal di dunia, Dr. Judith Owens, tidur sore sangat penting untuk anak usia dini. Tapi harus disesuaikan dengan usia dan kebutuhan tidur total mereka.

9 Cara Merangsang Anak agar Suka Membaca, Cocok untuk Orang Tua Zaman Now!

Jadi, jawabannya tidak sesederhana boleh atau tidak boleh. Mari kita bahas lebih dalam.

Tidur bukan hanya waktu istirahat bagi tubuh, tapi momen penting bagi otak anak untuk berkembang. Di usia dini, otak mengalami proses konsolidasi memori, pematangan saraf, dan perbaikan sel semua ini terjadi saat anak tertidur.

10 Pola Asuh Ini Bikin Anak Lebih Cerdas dan Sukses di Masa Depan, Sudah Terapkan yang Mana?

Tidak heran jika anak-anak membutuhkan waktu tidur yang jauh lebih panjang dibanding orang dewasa.

Berikut panduan umum kebutuhan tidur anak dalam 24 jam menurut American Academy of Sleep Medicine. 

  • Anak usia 1-2 tahun durasi tidurnya 11-14 jam termasuk 1-2x tidur siang
  • Anak usia 3-5 tahun durasi tidurnya 10-13 jam, biasanya 1x tidur siang
  • Anak usia 6-12 tahun durasi tidurnya 9-12 jam dan biasanya tanpa tidur siang.

"Tidur sore bukan hanya pelengkap, tapi bagian penting dari total kebutuhan tidur pada anak usia dini," ujar Dr. Owens.

Halaman Selanjutnya
img_title