Gadis Ini Alami Penyakit Ginjal Usai Ganti Warna Rambut, Kok Bisa?

Ilustrasi mewarnai rambut
Sumber :
  • Freepik

LifestyleSeorang wanita muda asal Tiongkok harus dirawat di rumah sakit karena menderita penyakit ginjal serius setelah rutin mewarnai rambut setiap bulan.

Sering Diabaikan, Kaki Bengkak Hingga Mudah Lelah Bisa Jadi Indikator Awal Masalah Ginjal

Wanita berusia 20 tahun itu mengalami gangguan ginjal parah akibat kebiasaannya mengganti warna rambut demi meniru idolanya, sebagaimana dilaporkan Henan TV pada September. Sebagai penggemar setia, ia rajin ke salon untuk menyesuaikan warna rambutnya dengan perubahan gaya sang bintang.

Tak lama kemudian, ia mulai menunjukkan gejala seperti muncul bintik merah di kaki, sakit perut, dan nyeri sendi. Saat dibawa ke rumah sakit, dokter mendiagnosisnya dengan penyakit ginjal akibat racun berbahaya dari pewarna rambut yang masuk ke tubuh dan merusak fungsi ginjal. Kasus ini muncul di tengah sorotan publik terhadap kebiasaan idol K-pop yang kerap berganti warna rambut.

Studi Mengejutkan: Makan Junk Food Beberapa Hari Saja Ganggu Fungsi Otak

Tao Chenyang, dokter di Rumah Sakit Rakyat Zhengzhou yang menangani pasien, menyebutkan bahwa ia mengalami peradangan ginjal yang dipicu oleh zat kimia beracun. Kepada dokter, wanita itu mengaku mewarnai rambut sekitar sebulan sekali, menurut laporan South China Morning Post.

Dokter juga memperingatkan bahwa pewarna rambut mengandung racun yang dapat menyebabkan gagal ginjal maupun gangguan pernapasan, bahkan meningkatkan risiko kanker. Produk pewarna rambut juga diketahui mengandung timbal dan merkuri yang berbahaya bagi kesehatan.

Apakah Kecerdasan Diwariskan dari Ibu atau Ayah? Begini Penjelasan Ilmiahnya

Meski nama idolanya tidak disebutkan, kasus ini memicu perdebatan di media sosial Tiongkok. Banyak yang menyoroti tren perubahan warna rambut para idol K-pop sebagai pengaruh besar. Para penggemar menyebut bahwa warna rambut kini menjadi bagian penting dalam promosi musik, film, hingga citra publik para bintang.

Di forum daring, banyak warganet mengecam tindakan nekat tersebut dan memperingatkan bahaya mengikuti tren secara buta.

Halaman Selanjutnya
img_title