Apa Itu Pecah Pembuluh Darah di Mata Kondisi yang Dialami Raja Charles
Kamis, 10 Juli 2025 - 14:02 WIB
Sumber :
- Getty Image UK
Bahkan sentuhan ringan yang tidak disadari bisa cukup untuk menyebabkan perdarahan di bawah konjungtiva.
4. Kondisi Medis Tertentu
Tekanan darah tinggi (hipertensi), diabetes, atau gangguan pembekuan darah dapat membuat pembuluh darah lebih mudah pecah.
5. Obat-obatan
Penggunaan obat pengencer darah (seperti aspirin, warfarin) atau suplemen yang mempengaruhi pembekuan darah bisa meningkatkan risiko.
Baca Juga :
Generasi Muda Hat-hati Jebakan Finansial! 8 Nasihat Kuno dari Baby Boomers Bikin Sulit Kaya,
Pada orang tua seperti Raja Charles, risiko bertambah karena pembuluh darah bisa menjadi lebih rapuh seiring bertambahnya usia.
Lantas berbahayakah kondisi yang dialami Raja Charles? Dalam sebagian besar kasus, tidak. Subconjunctival hemorrhage biasanya akan sembuh sendiri dalam waktu 7 hingga 14 hari.
Halaman Selanjutnya
Seiring waktu, warna merah akan berubah menjadi oranye atau kuning kehijauan, mirip proses memar di kulit yang menyusut. Tidak diperlukan pengobatan khusus kecuali jika terdapat keluhan tambahan seperti nyeri tajam, penurunan penglihatan, mata terasa sangat sensitif terhadap cahaya, hingga perdarahan sering berulang tanpa sebab jelas. Jika itu terjadi, pemeriksaan ke dokter mata sangat disarankan.