Ngorok Pasanganmu Ganggu Tidurmu? Ini 5 Cara Simpel Tapi Ampuh Biar Nggak Emosi Tiap Malam

Ilustrasi pasangan ngorok
Sumber :
  • Freepik

Lifestyle –Punya pasangan yang ngorok bisa jadi tantangan tersendiri, apalagi kalau kamu termasuk orang yang butuh suasana tenang untuk bisa tidur. Baru juga mulai lelap, eh… tiba-tiba suara mendengkur keras. 

7 Benda Dekorasi Indoor yang Wajib Dibuang Sekarang, Jadi Sarang Penyakit!

Ngorok mungkin terdengar sepele, tapi buat banyak pasangan, ini bisa bikin susah tidur, cepat marah, bahkan sampai tidur terpisah. Kalau kamu pernah mengalami ini, kamu nggak sendiri.

Menurut psikolog klinis dan pakar gangguan tidur dari New York, Dr. Shelby Harris, ngorok bisa jadi lebih dari sekadar gangguan suara.

Bangun Tidur Badan Sakit Semua? Bisa Jadi Tanda 4 Penyakit Ini!

"Ngorok bukan hanya gangguan kecil, tapi bisa jadi tanda dari masalah tidur yang lebih besar, seperti sleep apnea," kata dia.

Untungnya, ada banyak cara simpel dan praktis untuk mengurangi dampaknya tanpa harus langsung ke dokter atau tidur di sofa. Yuk, kita bahas satu per satu!

Kenapa Badan Selalu Sakit Setelah Bangun Tidur? Ini 7 Penyebab Umumnya

Sebelum mencari solusi, ada baiknya kita pahami dulu kenapa seseorang bisa ngorok. Dengkuran terjadi ketika udara sulit mengalir melalui saluran napas saat tidur. Ini menyebabkan jaringan di sekitar tenggorokan bergetar dan menimbulkan suara khas yakni ngorok. Penyebabnya bisa bermacam-macam seperti tidur telentang, otot tenggorokan terlalu rileks (karena kelelahan atau alkohol). Selain itu, berat badan berlebih, asalah hidung seperti sinus atau alergi hingga struktur anatomi leher tertentu

Dalam beberapa kasus, ngorok bisa jadi tanda dari sleep apnea, gangguan tidur serius yang menyebabkan napas terhenti sesaat saat tidur.

Halaman Selanjutnya
img_title