Suka Main HP Sebelum Tidur? Awas Gula Darah Bisa Berantakan Kalau Kamu Punya Diabetes!

ilustrasi main ponsel malam hari
Sumber :
  • Freepik

 

Tubuh manusia punya jam biologis alami yang disebut ritme sirkadian. Ritme ini mengatur kapan kita seharusnya tidur, bangun, makan, hingga kapan hormon tertentu dilepaskan.

 

Saat kamu terlalu sering terpapar cahaya buatan di malam hari, jam biologis ini bisa terganggu.

"Paparan cahaya buatan di malam hari akan menipu otak bahwa hari masih siang. Ini memicu ketidakseimbangan hormonal, termasuk hormon pengatur gula darah," kata sang dokter.

 

Akibatnya, ritme metabolisme jadi tidak sinkron dengan aktivitas harianmu. Ini bisa memperburuk kontrol diabetes, bahkan meningkatkan risiko komplikasi jangka panjang.

 

Beberapa penelitian mendukung peringatan ini misalnya penelitian dari Northwestern University di tahun 2019 yng menyebut bahwa paparan cahaya terang sebelum tidur menyebabkan peningkatan kadar glukosa darah puasa keesokan paginya, bahkan pada orang sehat. Selain itu, penelitan yang dilakukan oleh sleep Medicine Reviews pada 2022 lalu menyebut bahwa screen time malam hari dikaitkan dengan gangguan kontrol glukosa darah dan resistensi insulin, terutama pada penderita diabetes tipe 2.

 

Ini membuktikan bahwa efeknya bukan hanya teoretis, tapi benar-benar bisa terjadi di kehidupan nyata.

 

 

Tanda Gula Darah Terganggu Akibat Tidur Kurang Nyenyak