Cara Cerdas Siapkan Dana Kuliah Sejak Dini Jangan Tunggu Anak Besar, Mulai Sekarang!

Ilustrasi wisuda
Sumber :
  • Freepik

Lifestyle – Banyak orang tua baru sadar menyiapkan dana kuliah ketika anak sudah menginjak usia remaja. Padahal, semakin awal memulai semakin ringan beban yang harus ditanggung oleh ayah dan ibu. 

Gen Z Kunci Masa Depan Logistik, Intip Cara Lion Parcel Dekatkan Diri Lewat Festival Musik

Biaya kuliah di Indonesia terus mengalami kenaikan setiap tahunnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi biaya pendidikan tinggi bisa mencapai 10 persen per tahun.

Artinya, jika sekarang biaya kuliah di universitas terbaik sekitar Rp20 juta per semester maka dalam 18 tahun ke depan jumlahnya bisa berlipat ganda. Tanpa perencanaan matang, kondisi ini dapat menjadi beban finansial yang berat bagi keluarga.

Bun! Anak Main di Luar Bisa Berujung Kanker Kulit, Yuk Biasakan Pakai Sunscreen

Memulai sejak anak lahir memberikan waktu lebih panjang untuk menabung dan berinvestasi, sehingga Anda bisa menghindari tekanan finansial di masa depan. Lalu, bagaimana cara menyiapkan dana pendidikan dengan efektif? Berikut strategi yang bisa Anda terapkan.

1. Tentukan Estimasi Biaya Kuliah Sejak Awal

Langkah pertama adalah menghitung perkiraan biaya kuliah di masa depan. Ambil contoh, saat ini biaya kuliah rata-rata Rp20 juta per semester. Jika inflasi pendidikan 10 persen per tahun, dalam 18 tahun biaya tersebut bisa melonjak menjadi lebih dari Rp90 juta per semester.

Orang Tua Wajib Tahu, 7 Ucapan Ini Bisa Bikin Anak Jadi Lebih Percaya Diri

Dengan gambaran ini, Anda bisa menentukan target dana yang harus disiapkan. Menghitung sejak dini membuat Anda lebih realistis dalam memilih instrumen keuangan yang sesuai.

Halaman Selanjutnya
img_title