Kenapa Banyak Orang Dewasa Sulit Bahagia?

Ilustrasi sulitnya menjadi dewasa
Sumber :
  • Freepik

Rasa tidak aman ini membuat banyak orang dewasa merasa terus-menerus harus membuktikan sesuatu, atau justru menarik diri karena takut ditolak lagi.

 

Luka Batin dan Perfeksionisme

 

Salah satu cara luka batin mengekspresikan diri adalah lewat perfeksionisme. Orang dengan luka batin sering berusaha menjadi sempurna agar diterima dan disayangi. Perfeksionisme menjadi ’tameng’ untuk menutupi rasa rendah diri.

 

Namun, perfeksionisme justru melelahkan. Karena standar yang terlalu tinggi, seseorang jadi terus merasa gagal, stres, dan tidak pernah puas. Padahal, akar masalahnya bukan pada pencapaian, melainkan pada luka emosional yang belum dipulihkan.