7 Warna Cat Dapur yang Harus Dihindari Kalau Tak Mau Dapur Terlihat Sumpek, Jangan Asal Pilih!

Ilustrasi dapur
Sumber :
  • Pixabay

Lifestyle – Warna cat memiliki peran besar dalam menciptakan suasana ruangan. Pemilihan warna yang keliru justru bisa membuat ruangan atau dapur sempit dan sumpek.

Alih-alih menyelaraskan dengan warna ruang, kabinet, countertop, hingga peralatan dapur bisa membuat Anda terjebak yang berakhir penyesalan. Sejumlah warna tidak disarankan untuk diaplikasikan di bagian dapur karena memberikan kesan ruangan sempit

Untuk membantu Anda menghindari kesalahan dalam memilih warna, para desainer interior berbagi pandangan tentang warna-warna yang sebaiknya tidak digunakan di dapur. Melansir dari Martha Stewart, berikut tujuh warna cat dapur yang bisa membuat ruang terasa lebih kecil, lengkap dengan alternatif pilihan yang bisa membuat dapur terlihat lapang dan nyaman.

1. Abu-abu Arang

Abu-abu gelap atau charcoal grey sering dianggap elegan, tetapi di dapur justru bisa memberikan kesan berat. Warna ini menyerap cahaya dan menciptakan nuansa sumpek. Menurut para desainer, abu-abu arang akan membuat dapur terasa terjebak tanpa ruang bernapas.

Sebagai gantinya, pilihlah warna netral yang lebih hangat seperti greige (perpaduan abu-abu dan beige). Warna ini tetap modern, tetapi lebih ringan dan mampu memantulkan cahaya.

2. Biru Tua