Perawatan Wajah Terjangkau ala Wardah, Glowing Nggak Harus Mahal!

ilustrasi skincare routine
Sumber :
  • Freepik

5. Wardah Sunscreen Gel SPF 30 PA+++

 

  • Jenis: Tabir surya

  • Harga: ± Rp33.000 (40 ml)

  • Kelebihan: tekstur gel ringan, tidak bikin greasy dan cocok untuk kulit kombinasi dan berminyak.

 

Kalau kamu sering beraktivitas di luar rumah, wajib pakai sunscreen terpisah ya! Pelembap dengan SPF saja tidak cukup.

 

Total Biaya Skincare Wardah Basic Routine

 

Nah, sekarang saatnya menghitung total biaya dari skincare Wardah yang sudah direkomendasikan tadi. Untuk kamu yang ingin memulai dengan basic skincare routine yaitu pembersih wajah, toner, dan pelembap total yang kamu butuhkan hanyalah sekitar Rp96.000 saja. Ini sudah cukup untuk rutinitas pagi dan malam hari.

 

Namun, jika kamu menambahkan sunscreen terpisah (yang sangat direkomendasikan jika kamu sering beraktivitas di luar ruangan), maka total biayanya menjadi sekitar Rp129.000. Harga ini sudah termasuk 5 produk lengkap facial wash, toner, moisturizer, night cream, dan sunscreen.