Pixie Cut Comeback! Gaya Rambut Pendek Ini Jadi Simbol Kuat, Stylish, dan Anti Ribet

Pixie bob
Sumber :
  • Swankymalone.com

 

 

Cara Styling Pixie Cut agar Tetap Variatif

 

Jangan takut rambut pendek bikin gaya jadi monoton. Pixie cut justru memberi banyak ruang eksplorasi gaya, seperti:

 

  • Sisir ke samping dengan volume: Tampilan elegan dan profesional.

  • Acak natural dengan texturizing spray: Untuk gaya kasual yang edgy.

  • Gaya slick ke belakang: Tampilan malam yang glamor dan berani.

  • Pakai aksesori: Bandana tipis, headband elegan, atau anting statement bisa mengubah total penampilanmu.

 

Tips penting gunakan produk ringan seperti pomade ringan, hair wax, atau sea salt spray untuk membantu membentuk gaya sesuai mood kamu.